Kunjungan Dinas Pariwisata dan BPOM untuk persiapan Launching Desa Wisata

Supriyanto 26 Agustus 2022 13:50:47 WIB

Kalurahan Canden pada hari Kamis, 25 Agustus 2022 kedatangan tamu dari Dinas Pariwisata, Dinas Koperasi, Universitas Ahmad Dahlan, dan Balai POM D. I. Yogyakarta untuk pembahasan kunjungan dari Kemenperin untuk melaunching Desa Wisata Canden. Pada pertemuan ini fokus untuk menyiapkan lokasi yang akan dikunjungi oleh Kementerian yaitu Dusun Kiringan sebagai salah satu tempat wisata yang jamu gendong.
BPOM merencakan untuk menata tanaman toga yang dijadikan untuk bahan pembuatan jamu sehingga ketika ada kunjungan akan lebih tertata. Rencananya kunjungan dari Kementerian akan dilaksanakan pada 12 Oktober 2022. Momen ini merupakan momen yang luar biasa karena tidak hanya BPOM dan Dinas saja tetapi juga ada dari kementerian sehingga bisa menjadi momen untuk mengangkat dusun kiringan.


#kalurahancanden
#desawisata
#bantul

Komentar atas Kunjungan Dinas Pariwisata dan BPOM untuk persiapan Launching Desa Wisata

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License